Bandar Lampung Dilanda Banjir Bandang, Ini Respon Cepat Dompet Dhuafa Lampung

Bandar Lampung Dilanda Banjir Bandang, Ini Respon Cepat Dompet Dhuafa Lampung

Bandar Lampung– Intensitas hujan tak kunjung berhenti sejak siang hingga malam pada Jumat, 17/1/2025. Akibatnya banjir mengepung beberapa wilayah di Lampung.

Bandar Lampung menjadi yang paling parah dengan 16 Kecamatan dan 79 Kelurahan yang terdampak. Korban meninggal dunia akibat bencana ini berjumlah 2 orang.

Hanya berselang beberapa jam pasca banjir, Dompet Dhuafa Lampung turut mengirimkan tim ke lokasi bencana. Tim bersama relawan bertugas untuk melakukan asesmen awal untuk memantau kondisi dan dampak dari banjir yang melanda.

Hingga hari Rabu (22/01), Dompet Dhuafa Lampung telah melakukan berbagai upaya untuk membantu para penyintas banjir. Mulai dari membagikan makanan siap saji, pembukaan dapur umum, penyaluran air bersih, layanan kesehatan gratis hingga aksi bersih.

Aksi respon ini masih terus berlanjut, mengingat lebih dari 11 ribu jiwa terdampak bencana banjir bandang tersebut. Dompet Dhuafa Lampung berkomitmen untuk terus hadir membantu masyarakat yang terdampak.

“Hingga hari ini, kami terus merespon kebutuhan masyarakat terdampak di berbagai titik. Baik dari segi pakaian, logistik makanan, pembersihan lumpur, air bersih dan termasuk obat-obatan,” ujar Nandrianto Suparno, Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Lampung.

Baca Juga: Dompet Dhuafa Lampung Respon Cepat Bencana Banjir Bandar Lampung

Baca Juga: INTI Lampung Bagikan Beras untuk Penyintas Banjir di Way Lunik, Berkolaborasi dengan Dompet Dhuafa Lampung

Melalui berbagai kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah, swasta dan para relawan, total 6.420 jiwa telah terbantu.

Selanjutnya, Dompet Dhuafa Lampung akan terus fokus membantu masyarakat terutama dalam kebutuhan-kebutuhan pasca bencana di bidang kesehatan dan pendidikan.

“Alhamdulillah, terima kasih Dompet Dhuafa Lampung, sudah banyak membantu warga kami dengan berbagai program yang diberikan, salah satunya pengobatan gratis. Semoga berkah selalu,” ujar Midah, Ketua RT 31, Kel. Pesawahan, Kec. teluk Betung Selatan, Bandar Lampung.

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *