Perkenalkan, aku Khamidah Eka Safitri (Putri Hijab Indonesia 2020).
Sahabat tahukah berapa jumlah anak yatim di Indonesia? Berdasarkan data Kemensos anak yatim yang terdata saat ini mencapai jumlah 4 juta. Jumlah yang ada di lapangan bisa saja lebih banyak dari data yang tercatat.
Artinya, masih banyak sekali anak-anak yang harus menerima kenyataan pahit berupa ketimpangan besar secara sosial dan ekonomi dibandingkan anak-anak pada umumnya.
Bersama-sama, yuk mari kita bantu anak-anak yatim yang kehidupannya begitu pilu. Kita lukiskan senyum dan kebahagiaan di wajah mereka.
Berbuat baik terhadap anak yatim bukanlah sekadar turut membantu menyelesaikan lapar dan dahaga sosialnya. Di sisi lain, perbuatan itu merasuk ke dalam batin, menenteramkan hati, dan mendamaikan perasaan orang yang melaksanakannya.
keterangan: Dokumentasi penyaluran kado yatim
Dalam suatu hadits yang diriwayatkan Thabrani, Rasulullah SAW bersabda, Bila engkau ingin agar hati menjadi lembut dan damai serta tercapai hajat (keinginan) engkau, maka sayangilah anak yatim. Usaplah kepalanya, dan berilah ia makanan seperti yang engkau makan. Bila itu engkau lakukan, maka hatimu akan tenang serta lembut dan keinginanmu akan tercapai.
Setiap donasi kita akan memberikan harapan dan senyum pada mereka yang membutuhkan. Program kado untuk yatim ini akan disalurkan dalam bentuk paket makanan sehat dan uang tunai.
keterangan: Dokumentasi penyaluran kado yatim
Yuk Sahabat, mari berbagi kebahagiaan bersama yatim dan raih keberkahan karenanya.