Dompet Dhuafa Lampung bersama Puluhan Komunitas se-Lampung Gelar Aksi Solidaritas untuk Palestina

Dompet Dhuafa Lampung bersama Puluhan Komunitas se-Lampung Gelar Aksi Solidaritas untuk Palestina

Dompet Dhuafa Lampung—Dompet Dhuafa Lampung bersama puluhan komunitas se-Lampung menggelar aksi “Solidaritas untuk Palestina”. Kegiatan ini berlangsung pada Jumat (20/10/2023) di halaman kantor Dompet Dhuafa Lampung. Dalam aksi ini mereka menyerukan solidaritas dan pernyataan sikap atas kondisi di Gaza, Palestina yang kian mengkhawatirkan. Sebab penindasan dari zionis Israel.

Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Lampung, Yogi Achmad Fajar mengatakan, aksi solidaritas Palestina ini merupakan salah satu bentuk kepedulian kepada warga Gaza yang tengah mendapatkan serangan militer Israel belum lama ini. Kesedihan dan penderitaan yang menimpa warga Gaza, Palestina harus segera kita pulihkan.

“Kami mengecam keras atas penindasan dan kejahatan yang menimpa warga sipil di Gaza, Palestina belum lama ini. Sudah lebih dari 2.500 orang tewas dan 12.500 orang terluka karena serangan Israel. Mereka berhak untuk hidup damai dan merdeka. Hentikan penindasan kepada rakyat Palestina,” ujar Yogi saat berorasi di hadapan massa peserta aksi.

Dalam orasinya, Yogi pun mengutip pembukaan Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Bahwa sesungguhnya Kemerdekaan itu ialah hak segala bangsa dan oleh sebab itu, maka penjajahan di atas dunia harus dihapuskan, karena tidak sesuai dengan perikemanusiaan dan perikeadilan.

“Berdasarkan amanat pembukaan UUD 1945 tersebut kita harus bersuara terkait perjuangan rakyat Palestina untuk medeka dan hidup aman serta nyaman harus terwujud. Karena mereka masih mengalami penindasan dan penjajahan sejak lebih dari 70 tahun lalu,” ujar Yogi.

Baca Juga: Israel Serang Palestina: Bantu Saudara Kita yang Terdampak

Aksi solidaritas Palestina di Lampung
Aksi solidaritas Palestina di Lampung

Baca Juga: Kemarau Berkepanjangan, Dompet Dhuafa Lampung-Lampung Geh Peduli Salurkan Air Bersih di Way Gubak

Usai orasi dan doa bersama, massa pun bergerak ke 5 titik keramaian jalan di Bandar Lampung. Untuk meneruskan semangat ajakan solidaritas untuk Palestina kepada masyarakat Lampung. Harapannya semakin banyak kepedulian yang digalang.

“Kami menyerukan kepada semua masyarakat di mana pun berada, khususnya di Lampung untuk bersama-sama meningkatkan kepedulian kepada rakyat Palestina. Kita bisa bantu dengan doa, menggelar aksi solidaritas seperti ini dan juga dengan memobilisasi bantuan kemanusiaan bagi warga sipil korban kekerasan. Untuk  memenuhi kebutuhan pokok berupa layanan kesehatan, obat-obatan, makanan, dan sebagainya,” terang Yogi.

Kontribusi Dompet Dhuafa bagi Palestina

Sejak berdirinya, Dompet Dhuafa sudah menerima amanat dari masyarakat Indonesia khususnya untuk membantu rakyat Palestina. Hampir setiap kekerasan eskalasi terjadi di Palestina, Dompet Dhuafa selalu menyerukan solidaritas untuk Palestina dan turut menyalurkan bantuan amanah dari masyarakat Indonesia.

Bantuan tersebut berbentuk dalam sejumlah program, antara lain, pembuatan sumur air yang berasal dari dana wakaf masyarakat Indonesia di beberapa titik di Palestina. Distribusi logistik, dapur umum, namun dengan sangat menyesal dapur umum tersebut pada agresi militer sebelumnya terkena serangan Israel dan kini berhenti beroperasi.

Baca Juga: Keutamaan Sedekah Subuh: Didoakan Para Malaikat dan Dilancarkan Rezekinya

Aksi solidaritas Palestina di Lampung
Aksi solidaritas Palestina di Lampung

Dompet Dhuafa Lampung berharap program-program tersebut bisa berlanjut, tentunya dari dukungan-dukungan masyarakat Indonesia, khususnya Lampung.

“Kita berharap agar kekerasan ini segera berakhir. Namun saat ini, Dompet Dhuafa membuka akses kesempatan berbagi melalui ragam kanal Dompet Dhuafa. Ada pengadaan kembali ambulans di sana dan sama-sama kita support alat operasi untuk medis,” pungkas Yogi.

Donasi sekarang